Setiap orang punya foto-foto berharga yang tidak ingin dihapus selamanya dari ponsel. Masalahnya, kita seringkali lupa menyimpannya dengan baik dan akhirnya terhapus dengan tidak sengaja. Pertanyaannya, bagaimana cara mengembalikan foto yang terhapus di ponsel seperti semula? Anda bisa coba aplikasi-aplikasi pengembali foto terhapus yang akan diulas di bawah ini.
Daftar Baca:
Aplikasi Untuk Mengembalikan Foto Yang Terhapus di Ponsel
Foto yang terhapus bisa jadi masalah besar, apalagi kalau kita lupa backup ke penyimpanan yang lain.
Akan tetapi di bawah ini, ada beberapa cara mengembalikan foto yang terhapus sebelum dibackup via aplikasi, silahkan pilih sendiri mana yang Anda suka.
Dumpster
Dumpster adalah aplikasi recovery foto gratis pertama yang bisa jadi solusi masalah Anda.
Dumpster bekerja seperti Recycle Bin ponsel, yang menyimpan semua data terhapus dalam jangka waktu tertentu, sehingga Anda bisa memeriksa file terhapus kapan saja.
Bedanya dengan Recycle Bin ponsel, Dumpster dapat menyimpan file terhapus dalam rentang waktu lebih panjang, mulai dari 2 minggu sampai 3 bulan, dan ini bisa Anda atur sendiri saat menggunakan.
Untuk download Dumpster langsung saja ke Play Store atau klik link berikut ini.
Diskdigger
Aplikasi kedua yang bisa membantu Anda mengembalikan foto terhapus dengan mudah adalah Diskdigger, bisa Anda pakai di Android maupun iPhone.
Berbeda dari Dumpster yang bekerja sebagai pengganti Recycle Bin, Diskdigger bekerja sebagai scanner memori yang ada di dalam ponsel.
Ada dua opsi pencarian file yang bisa Anda pakai di Diskdigger, yaitu Basic Scan dan Full Scan, tenang saja keduanya gratis kok klik di sini untuk download.
Fitur Basic Scan bisa Anda gunakan untuk mencari data terhapus di Recycle Bin, sedangkan Full Scan bisa untuk scan memori internal eksternal ponsel sampai ke root-nya.
Restore Image
Aplikasi untuk mengembalikan foto yang terhapus selanjutnya yang perlu Anda coba adalah aplikasi Restore Image (Super Easy!), Anda bisa mencobanya di link ini.
Begitu selesai instalasinya, Restore Image akan secara otomatis menyimpan semua foto yang Anda simpan dalam ponsel. Backup ini tidak perlu Anda atur manual karena Restore Image akan otomatis aktif backup foto setelah Anda instal.
Akan tetapi kelemahan dari Restore Image adalah foto-foto yang disimpannya berukuran lebih kecil dari aslinya, dengan resolusi yang lebih rendah.
Undeleter
Cara mengembalikan foto yang terhapus paling ampuh selanjutnya adalah dengan menggunakan aplikasi Undeleter, yang juga bisa Anda pakai untuk mengembalikan video.
Keunggulan utama Undeleter adalah dapat mengembalikan foto dan video terhapus dengan resolusi sama persis seperti file aslinya. Lebih dari itu, Undeleter juga bisa pengguna sinkronisasi dengan penyimpanan cloud (seperti Google Drive) untuk backup data.
Kelemahan aplikasi ini adalah banyaknya iklan yang muncul. Selain itu aplikasi ini juga membutuhkan akses lebih dalam ke root-nya ponsel. Tapi overall, aplikasi ini sangat bagus dalam backup dan recovery foto terhapus, jadi silakan coba dulu ya di sini.
Tenorshare Ultdata
Mau aplikasi yang lebih umum, yang bisa mengembalikan foto yang terhapus di WA juga? Anda wajib coba keampuhan Tenorshare Ultdata dalam recovery file.
Jadi, berbeda dengan aplikasi-aplikasi yang kami bahas sebelumnya, Tenorshare Ultdata bukan hanya bisa recovery foto, tapi seluruh file yang pernah terhapus bisa Anda dapatkan kembali.
Tenorshare Ultdata tidak membutuhkan akses ke root memori ponsel Anda, jadi data Anda akan lebih aman dari jangkitan virus. Buat Anda yang maumengembalikan foto yang terhapus ke ponsel, langsung saja instal aplikasi ini melalui link berikut.
Dr. Fone
Dr. Fone adalah aplikasi recovery foto yang bahkan dapat mengembalikan foto terhapus dari ponsel yang rusak! Yep, kalau ponsel Anda rusak dan file-file di dalamnya ikut hilang, Anda dapat melacak kembali file tersebut menggunakan Dr. Fone.
Aplikasi Dr. Fone masih dalam tahap akses awal, yang artinya masih banyak pengembangan yang diperlukan untuk mengembangkan aplikasi ini. Akan tetapi di versinya yang sekarang Anda sudah bisa menggunakannya untuk recovery foto dan file-file lain yang terhapus.
PhoneRescue
Last but not least, aplikasi recovery foto gratis yang bisa kami rekomendasikan adalah PhoneRescue. Seperti namanya, PhoneRescue dapat menyelamatkan foto-foto yang ada di memori ponsel Anda sebelum hilang.
Fitur utama PhoneRescue yang tidak ada di aplikasi-aplikasi pengembali foto lainnya adalah fitur PIN. Jadi begitu instal, Anda perlu membuat akun dengan PIN.
Saat suatu hari nanti Anda ganti ponsel, Anda dapat login lagi menggunakan akun dan PIN tersebut, dan mengakses lagi file-file dari ponsel sebelumnya.
Cara Mencegah Hilangnya File Foto Dari Penyimpanan Ponsel
Selain menginstal aplikasi-aplikasi recovery seperti yang kami ulas di atas, ada baiknya Anda juga melakukan tindak pencegahan agar foto-foto kesayangan Anda tidak terhapus.
Di bawah ini ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk mencegah foto-foto Anda hilang dan tidak bisa dikembalikan lagi.
Cek Recycle Bin Secara Berkala
Langkah pertama dan yang harus sering Anda lakukan adalah melakukan pengecekan Recycle Bin secara manual.
Umumnya, Recycle Bin di ponsel pintar (smartphone) menyimpan file terhapus maksimal untuk 30 hari. Akan tetapi pengaturan ini bisa berbeda-beda tergantung jenis ponselnya.
Untuk mengecek Recycle Bin, silahkan cari aplikasi “Manajer Telpon” yang merupakan aplikasi bawaan ponsel.
Gunakan External Disc Untuk Backup
Cara mencegah hilangnya foto di ponsel selanjutnya adalah menggunakan external disc, atau simpelnya memori lain untuk backup data ponsel.
Ada banyak external disc yang bisa Anda pilih untuk digunakan, mulai dari yang termurah seperti SD card sampai yang harganya ratusan ribu seperti hard disk (HDD).
Kalau yang Anda gunakan sebagai external disc adalah SD card, jangan lupa siapkan SD Card reader juga. Setelah itu simpan SD card tersebut baik-baik, pastikan taruh di tempat yang aman dan mudah untuk diingat.
Sinkronisasi Google Photos/ICloud di Ponsel
Cara ini sebenarnya mudah dilakukan, tapi banyak pemilik ponsel yang malas atau tidak tahu cara menghubungkan ponselnya dengan penyimpanan cloud seperti Google Photos dan iCloud.
Untuk menghubungkan ponsel dengan Google Photos, Anda tinggal instal aplikasi tersebut dari Play Store (atau biasanya sudah aplikasi bawaan di ponsel). Setelah itu silahkan login ke akun e-mail Anda, dan foto-foto ponsel pun langsung tersimpan dalam Google Drive e-mail .
Upload Foto Manual Ke Google Drive
Langkah terakhir yang bisa Anda lakukan untuk mengamankan foto-foto kenangan berharga adalah dengan upload manual ke Google Drive.
Sebagai penyimpanan cloud, Google Drive telah terbukti keamanan dan kecanggihannya menyimpan file bertahun-tahun. Asal Anda tidak lupa akun e-mail dan password yang Anda punya, dijamin Anda tidak akan kehilangan file-file yang ada di Google Drive.
Cara upload manualnya gampang, tinggal instal aplikasi Google Drive di ponsel Anda, dan upload foto-foto yang menurut Anda perlu disimpan.
Demikianlah ulasan lengkap tentang cara mengembalikan foto yang terhapus di ponsel, mudah-mudahan ini bisa membantu Anda menjaga foto-foto berharga. Dan kalau Anda punya rekomendasi cara lebih baik, silahkan drop pendapat di kolom komentar ya!