Menggabungkan file JPG itu sebenarnya gampang. Masalahnya, belum banyak yang tahu caranya. Padahal, tinggal cari cari informasi di internet doang bisa ketemu kok.
Untungnya kamu orang cerdas yang paham memanfaatkan internet. Beruntung juga bisa bertemu dengan Inigadgets. Dalam artikel ini, kami bakalan berbagi soal cara menggabungkan file JPG dengan waktu singkat.
Berbagai situs dan aplikasi yang mengklaim bisa membantu hal ini sudah kami uji secara langsung. Jadi, kamu tak perlu coba coba lagi. Tinggal pilih cara mana yang paling cocok untuk kamu gunakan.
Kami jamin ini sudah pasti works! Cek yuk caranya satu per satu:
Daftar Baca:
Cara Menggabungkan File JPG dengan Paint
Paling awal, Inigadgets mau bahas yang paling sederhana bagi pengguna PC. Kamu bisa memanfaatkan aplikasi paint yang pasti sudah jadi software bawaan seluruh PC. Cara menggabungkan file JPG dengan paint ini gampang banget.
Ikuti langkah berikut:
- Buka PC kamu dan pilih dulu salah satu file JPG yang mau kamu gabung.
- Selanjutnya, kamu bisa klik kanan dan buka gambarnya di aplikasi paint. Bisa kan?
- Kalau sudah, kamu bisa tarik garis tepi yang ada di ujung gambar. Buka ruang untuk diisi dengan gambar kedua.
- Nah, kemudian pilih menu ‘paste form’ yang ada di di bagian kiri atas. Nanti kamu akan diarahkan untuk memasukan foto kedua (yang mau kamu gabung). Pilih deh.
- Kedua fotonya sudah ada di canvas yang sama. Kamu tinggal sesuaikan gambarnya. Jika mau tambah foto gabungan lagi, tinggal klik ‘paste from’ lagi dan terus sesuaikan posisinya.
- Terakhir, kamu tinggal save deh dalam format gambar yang kamu mau. Bisa JPG, png, dan lainnya.
Cara Menggabungkan File JPG dengan Powerpoint
Tanpa bantuan koneksi internet, kamu juga bisa gabungkan file dengan aplikasi presentasi powerpoint. Banyak yang belum tahu ini, padahal gampang untuk kamu gunakan.
Caranya sebagai berikut:
- Buka dulu microsoft power pointnya di PC.
- Setelah itu, kamu masuk ke tab ‘insert’ lalu masukan ‘gambar’. Pilih gambar gambar yang mau kamu gabung supaya masuk di canvas slide power point.
- Selanjutnya, kamu ‘select’ dua atau beberapa gambar yang mau kamu gabung. Tanda sudah di select adalah adanya titik titik di pinggir gambar. Contohnya seperti ini:
- Nah, kemudian klik kanan dan pilih opsi ‘group’.
- Terakhir, kamu tinggal klik kanan pada gambar yang sudah tergabung itu, lalu klik menu ‘save as’. Kamu bisa simpan gambarnya di folder manapun.
Cara Menggabungkan File JPG ke PDF
Untuk kebutuhan pengumpulan dokumen, biasanya membutuhkan konversi banyak file JPG ke PDF. Kamu juga bisa melakukannya dengan mudah. Hanya saja, kamu butuh sedikit kuota internet.
Berikut cara menggabungkan file JPG ke PDF (bisa di HP atau PC):
- Mula mula, Silakan buka dulu situs konversi terkenal Small PDF. Klik link ini: Situs Small PDF.
- Selanjutnya, di berandanya bisa langsung pilih opsi fitur konversi yang mau kamu gunakan, yakni ‘JPG to PDF’.
- Kemudian, kamu bisa unggah dokumen JPG yang mau dikonversi jadi PDF. Jumlah gambarnya ini bisa banyak. Kamu upload aja semua yang diperlukan lalu klik deh ‘convert’.
- Tunggu prosesnya. Cuma beberapa detik doang biasanya kalau koneksi lancar. Kalau udah beres, kamu bisa download atau menyimpannya ke Google Drive maupun Dropbox.
Cara Menggabungkan 2 File JPG ke JPG/PNG
Andaikata yang kamu perlukan adalah menggabungkan 2 file jadi satu kesatuan dalam format JPG juga, kamu bisa manfaatkan situs IMG Online. Caranya menggabungkan 2 gambar menjadi 1 online mudah juga kok.
Untuk mempraktekannya, kamu bisa ikuti langkah berikut:
- Buka dulu situsnya di browsermu (Bisa dilakukan di PC atau ponsel). Jika nggak mau repot, tinggal klik situsnya di link ini: situs IMG Online.
- Nah, di berandanya, kamu akan menemukan banyak pilihan menu. Klik menu ‘different tools’ lalu cari ‘combine two pictures into one’.
- Kemudian kamu bisa ‘pilih file’ yang mau kamu gabung dan lakukan beberapa pengaturan untuk hasil yang sesuai harapan.
- Terakhir, pilih output gambarnya dan klik ‘ok’. Tunggu prosesnya sebelum akhirnya kamu bisa download.
Cara Menggabungkan File JPG ke Word
Untuk kepentingan berbeda, apakah kamu juga perlu menggabungkan file JPG dalam format doc agar bisa dibuka di MS Word? Bisa kok. Caranya juga gampang banget.
Kamu bisa ikuti cara menggabungkan file JPG ke word atau format doc/docx berikut ini:
- Silakan buka situs yang kami rekomendasikan, ini link situsnya biar gampang: Situs Aspose.
- Nah, kalau udah buka situsnya, kamu bisa langsung pilih file file yang mau kamu gabung. Upload semuanya.
- Kamu bisa ubah format ‘save as’ yang semula JPG menjadi doc atau docx. Pilih sesuai kebutuhan.
- Terakhir, tunggu aja prosesnya sampai selesai. Kini kamu bisa dapatkan file JPG yang sudah tergabung dalam satu dokumen dan bisa dibuka di MS. Word. Gampang kan?
Cara Menggabungkan File JPG di Android dengan Pic Merger
Bagi kamu pengguna Android, kamu sebaiknya pakai cara paling praktis. Menurut kami, yang paling praktis adalah memanfaatkan aplikasi aplikasi gratisan khusus merger gambar. Salah satunya adalah Pic Merger.
Berikut ini cara menggabungkan file JPG di Android melalui aplikasi ini:
- Silakan download dulu aplikasinya. Tinggal cari di Play Store dengan nama ‘Pic Merger’. Kalau mau lebih praktis, langsung aja klik link downloadnya disini: Download Pic Merger.
- Habis itu, kamu bisa download dan instal. Pastikan sudah terpasang ya di HP mu. Lalu, kamu bisa membukanya.
- Di halaman utamanya, kamu bakalan langsung berhadapan dengan padatnya iklan. Tapi, kamu fokus aja dengan tulisan ‘start’. Ketuk aja itu.
- Nah, selanjutnya kamu bisa pilih file JPG yang mau di merge dari ‘gallery’. Kamu juga bisa menentukan hasil gambarnya berbentuk vertikal atau horizontal. Pilih aja yang kamu mau.
- Gambar akan langsung Pic Merger proses dan kamu bisa menyimpannya di perangkatmu.
Cara Menggabungkan File JPG di Android dengan Image Combiner
Terakhir, kamu bisa coba gunakan aplikasi android lain yang ada di Play Store. Nama aplikasi yang kami maksud adalah Image Combiner. Caranya juga nggak kalah mudah.
Berikut langkah yang bisa kamu lakukan:
- Pasang dulu aplikasinya di HP mu. Kamu bisa cari langsung di Google Play Store atau klik link ini: Donwload Image Combiner.
- Setelah dipastikan terpasang, kamu bisa buka dan masuk ke halaman utamanya.
- Tampilannya sangat simpel. Untuk memulainya, kamu bisa tap tulisan ‘tambah gambar’. Kamu tinggal pilih gambar gambar yang mau digabung.
- Selanjutnya, barulah kamu ketuk ‘gabung gambar’. Tunggu deh prosesnya.
- Terakhir, kamu tinggal simpan atau langsung bagikan gambar melalui berbagai platform berbagi pesan.
Ternyata, ada banyak kan caranya? Semua cara menggabungkan file JPG sama sama praktis dan bisa kamu lakukan dalam waktu kira kira 2 sampai 5 menit saja. Gadget Lovers cobain aja kalau nggak percaya.